Rabu, 09 Agustus 2023

Danramil 1502-06/Bula Berikan Materi Bela Negara Kepada Mahasiswa Baru STIKIP HUNIMUA Bula.

Pada Pembukaan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru Tahun 2023 Danramil 1502-06/Bula Kapten Cba. la Ode Ma’ruf memberikan Materi bela Negara dan Berkehidupan Berbangsa yang bertempat di gedung serbaguna Kampus Stikip Hunimua Bula. Rabu (9/8/2023).



Pada Kesempatan tersebut Danramil 1502-06/Bula Kapten Cba. La Ode Ma’ruf mengatakan bela negara penting sebagai daya tangkal bangsa terhadap berbagai ancaman pertahanan negara, diantaranya untuk menangkal ancaman terhadap ideologi Pancasila. 


Bela negara juga penting untuk menangkal ancaman terhadap ideologi negara yakni Pancasila karena Pancasila adalah pemersatu bangsa.



Untuk itu ketika ideologi Pancasila dipecahkan maka akan mengancam persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, karena kekuatan bangsa Indonesia terletak pada persatuan dan kesatuan yang merupakan suatu kekuatan yang maha dahsyat. Tetapi kekuatan persatuan yang tidak dipaksakan yakni melalui kesadaran bela negara.  Ucapnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Selesai Pelaksanakan Rehab Swakelola Bangunan, Koramil 1502-03/Tehoru Laksanakan Syukuran.

Koramil 1502-03/Tehoru Kodim 1502/Masohi Melaksanakan Syukuran dalam rangka selesai Rehab Swakelola Bangunan Koramil 1502-03/Tehoru yang dil...